Kerja Keras Ini Membuahkan Hasil, BPBD Kabupaten Bekasi Juara Pertama Posko Kolaborasi Arus Mudik
Sekda Jawa Barat Herman Suryatman menyerahkan penghargaan juara pertama Lomba Posko Kolaborasi Arus Mudik dan Arus Balik Idul Fitri 2024 kepada Kepala Pelaksana BPBD Kabupaten Bekasi Muchlis bertepatan peringatan Hari Kesiapsiagaan Bencana tingkat Provinsi Jawa Barat di Kabupaten Kuningan pada Rabu (8/5/2024).
Kabupaten Bekasi - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bekasi berhasil meraih juara pertama tingkat Provinsi Jawa Barat pada perlombaan posko kolaborasi arus mudik dan arus balik Idul Fitri 1445 Hijriah atau tahun 2024 Masehi.
Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik pada BPBD Kabupaten Bekasi Dodi Supriadi menyatakan penghargaan tersebut diraih berkat kerja sama yang baik dengan lintas perangkat daerah, unsur terkait, serta para relawan kebencanaan.
"Alhamdulillah, tahun ini kami meraih juara pertama, tentu ini berkat kolaborasi segenap unsur terkait mulai dari Satgas BPBD, Dinas Kesehatan, Kodim 0509, Polres Metro Bekasi, PMI, Basarnas, Pramuka, relawan kebencanaan, serta unsur lain yang turut terlibat," katanya di Cikarang, Kamis.
Ia mengatakan perlombaan posko kolaborasi arus mudik dan arus balik Idul Fitri merupakan ajang rutin tahunan yang diselenggarakan Provinsi Jawa Barat sebagai upaya meningkatkan keamanan serta kenyamanan pemudik serta pengguna jalan pada periode musim mudik Lebaran.
"Untuk tahun 2023 lalu BPBD Kabupaten Bekasi juga meraih prestasi sebagai juara kedua tingkat Jawa Barat. Itu artinya ada peningkatan dari tahun sebelumnya melalui sinergi antar seluruh instansi," katanya.
Halaman Selanjutnya....
Redaktur : Marcellus Widiarto
Komentar
()Muat lainnya