Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keren, Wisatawan Antusias Kunjungi Situs Bersejarah di Banda Neira Maluku

Foto : Antara/Dedy Azis

Gagahnya benteng Belgica peninggalan VOC di Banda Neira Maluku.

A   A   A   Pengaturan Font

Ambon - Sejumlah wisatawan lokal dan mancanegara antusias mengunjungi situs-situs bersejarah di Kepulauan Banda Neira Provinsi Maluku.

"Belakangan ini Banda Neira sedang ramai di media sosial, keindahan alam sekaligus wisata sejarah membuat kami datang kemari," kata salah satu wisatawan lokal Amsal Mansur di Banda Neira, Senin.

Bagaimana tidak, Banda Neira sendiri memiliki beberapa situs bersejarah peninggalan VOC seperti istana mini yang merupakan bekas kantor VOC di Banda Neira yang bangunannya menyerupai istana negara di Jakarta.

Kemudian Benteng Belgica yang pada awalnya adalah sebuah benteng yang dibangun oleh bangsa Portugis pada abad 16 di Pulau Neira, Maluku. Lama setelah itu, di lokasi benteng Portugis tersebut kemudian dibangun kembali sebuah benteng oleh VOC atas perintah Gubernur Jendral Pieter Both pada tanggal 4 September 1611. Benteng tersebut kemudian diberi nama Fort Belgica.

Selanjutnya Benteng Nassau yang dibangun sebagai pertahanan VOC atas perlawanan masyarakat Banda Neira.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top