Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keren para Warga Lanjut Usia di Negara Ini, Populasi Lansia Bekerja di Jepang Capai Rekor Tertinggi

Foto : ANTARA/Anadolu

Di tengah kekurangan tenaga kerja, jumlah lanjut usia (lansia) bekerja di Jepang mencapai angka tertinggi sepanjang sejarah, menurut data terbaru.

A   A   A   Pengaturan Font

Saat Jepang merayakan Hari Penghormatan Lansia pada Senin, negara tersebut mencatat penurunan populasi terbesar dalam sejarah tahun lalu, dengan penurunan signifikan sebanyak 861.000 penduduk.

Perubahan demografis ini, yang diamati di berbagai provinsi, menyoroti tantangan berkelanjutan yang dihadapi Jepang terkait populasi yang menua dan angka kelahiran yang menurun.

Populasi Jepang menurun dari 122,42 juta pada2022 menjadi 121,56 juta pada 2023, seperti yang dilaporkan Kementerian Dalam Negeri dan Komunikasi pada Juli tahun ini.

Fenomena ini menandai tahun ke-15 berturut-turut penurunan populasi dan penurunan terbesar sejak survei ini dimulai pada 1968.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top