Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Keren, Disdukcapil Kabupaten Bekasi Tetap Buka dan Beri Layanan saat Cuti Lebaran

Foto : ANTARA/Pradita Kurniawan Syah

Pelayanan dokumen administrasi kependudukan melalui mobil keliling menjangkau masyarakat kategori berjarak tinggal relatif jauh dari kantor pelayanan kecamatan terdekat.

A   A   A   Pengaturan Font

Ia menjelaskan, pelayanan tersebut dibuka melalui kantor kecamatan masing-masing mulai pukul 09.00-12.00 WIB dengan sejumlah akses layanan mulai dari perekaman dan pencetakan kartu tanda penduduk elektronik, kartu keluarga, akte kelahiran, hingga surat keterangan kematian.

"Kemarin juga sudah dibuka sebetulnya. Untuk Sabtu kemarin di Setu, Sukatani, Tarumajaya, dan Cikarang Timur. Sedangkan hari ini juga telah dibuka di Kantor Kecamatan Cibitung, Karangbahagia, Babelan, serta Cikarang Selatan," ucapnya.

Robert merinci pelayanan serupa akan dibuka di Kantor Kecamatan Tambun Selatan, Kedungwaringin, Sukawangi, dan Cikarang Pusat pada besok Senin. Sementara Selasa untuk masyarakat di Kecamatan Tambun Utara, Cikarang Utara, Cabangbungin, serta Serang Baru.

Masyarakat di Kecamatan Cikarang Barat, Sukakarya, Muaragembong, dan Cibarusah dapat mengakses pelayanan ini pada Jumat (12/4) dan Sabtu (13/4) untuk warga Tambelang, Pebayuran, Tarumajaya, serta Bojongmangu.

"Minggu 14 April ada di Kecamatan Cibitung, Karangbahagia, Babelan, dan Cikarang Selatan. Terakhir pada Senin 15 April 2024 akan melayani masyarakat di Kecamatan Tambun Selatan, Kedungwaringin, Sukawangi, dan Kecamatan Cikarang Pusat," kata dia.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top