Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kepala BNPB Nilai TNI Berperan Krusial dalam Penanggulangan Bencana

Foto : Dok. BNPB

Kepala Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) Letjen TNI Suharyanto.

A   A   A   Pengaturan Font

Pada masa rehabilitasi dan rekonstruksi, TNI dapat berperan dalam percepatan upaya rehabilitasi dan rekonstruksi. Seperti halnya di Provinsi NTB pada tahun 2019, BNPB bersama TNI membangun kembali rumah warga yang rusak akibat gempa bumi.

Selain bencana alam, TNI juga berperan dalam penanganan bencana pandemi COVID-19 dan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK). TNI berperan dalam monitoring penegakan protokol kesehatan, membantu pelaksanaan tracing dan vaksinasi, melakukan penyaluran bantuan sosial, vaksinator, dan personel posko PPKM.

Selain itu, dia menyampaikan pentingnya kolaborasi dalam penanggulangan bencana. Suharyanto menjelaskan Indonesia merupakan laboratorium bencana di mana seluruh jenis bencana pernah terjadi di Indonesia. Hingga Senin (12/12) saja, sebanyak 3.350 kali kejadian bencana terjadi di Tanah Air. Artinya, dalam satu hari ada 4 hingga 5 bencana yang terjadi.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top