Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kepala Bakamla Hadiri Peluncuran Penyelenggaraan Sail Teluk Cendrawasih

Foto : Istimewa

Peluncuran Sail Teluk Cendrawasih di Gedung Sarinah, Jakarta Pusat, Jumat (3/2).

A   A   A   Pengaturan Font

Di Sail Teluk Cendrawasih ini juga akan diadakan forum investasi untuk menarik para calon investor yang dapat merangsang pembangunan daerah. Pelaksanaan pameran dan festival seni budaya yang berlangsung selama tiga hari ini juga adalah contoh baik dalam upaya mempromosikan potensi daerah.

"Saya berpesan agar Pemda dapat menjadi garda terdepan dalam memfasilitasi, membeli, dan menggunakan berbagai produk lokal berkualitas dari daerahnya. Hal ini adalah bentuk konkret dari semangat Bangga Buatan Indonesia dan cinta produk dalam negeri," ucap Luhut.

Diharapkan kegiatan Sail Teluk Cenderawasih tidak hanya menjadi kegiatan yang sekali selesai, tetapi dapat berlanjut pada tahun-tahun berikutnya.

Dengan demikian, berbagai program, aktivitas, dan pembangunan yang telah terinisiasi melalui kegiatan ini dapat terus dilanjutkan dan dikembangkan, khususnya oleh Pemerintah Provinsi Papua demi kesejahteraan masyarakat.

"Saya sampaikan apresiasi kepada Provinsi Papua atas penyelenggaraan Sail Teluk Cendrawasih. Saya harap melalui kegiatan ini dapat meningkatkan kemampuan dalam mempercepat pertumbuhan ekonomi daerah," jelas Luhut.


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top