Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kementerian PUPR Targetkan Rusun ASN di IKN Selesai Akhir 2024

Foto : antarafoto

Direktur Jenderal Perumahan Iwan Suprijanto

A   A   A   Pengaturan Font

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan menargetkan pembangunan 47 tower rumah susun (rusun) ASN di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara selesai pada akhir tahun 2024.

JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Perumahan menargetkan pembangunan 47 tower rumah susun (rusun) ASN di Ibu Kota Negara (IKN) Nusantara selesai pada akhir tahun 2024.

"Akhir 2024 seluruh pembangunan 47 tower rusun ASN di IKN harus sudah selesai," ujar Direktur Jenderal Perumahan Iwan Suprijanto dalam konferensi pers di Jakarta, Jumat (25/8).

Iwan menambahkan, sebanyak 47 tower Rusun ASN IKN tersebut harus sudah fully furnished dan siap huni, termasuk kawasannya harus fungsional.

"Pada Juli 2024 ditargetkan minimal sudah ada 12 tower rusun ASN IKN yang telah selesai terbangun, fully furnished, dan siap untuk dihuni oleh para ASN," katanya.

Untuk perumahan ASN di IKN Nusantara, Kementerian PUPR mendapatkan penugasan untuk membangun 47 tower Rusun ASN di IKN dengan alokasi anggaran Rp9,4 triliun.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top