Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis

Kementerian PUPR Lanjutkan Penanganan 8 Danau Kritis

Foto : Istimewa

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melanjutkan penanganan danau-danau kritis di Indonesia.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melanjutkan penanganan danau-danau kritis di Indonesia. Pada tahun anggaran (TA) 2020 lembaga tersebut merevitalisasi delapan danau kritis. Langkah tersebut kemudian dilanjutkan dengan TA 2021.

"Revitalisasi danau bertujuan untuk mengembalikan fungsi alami danau sebagai tampungan air melalui pengerukan sedimen, pembersihan gulma air/ eceng gondok, pembuatan tanggul, termasuk penataan di kawasan daerah aliran sungai," ucap Menteri PUPR Basuki Hadimuljono di Jakarta, Jumat (12/3/2021).

Adapun delapan danau kritis yang direvitalisasi itu terdiri dari enam Danau Super Prioritas dan dua danau prioritas. Keenam danau super prioritas yakni Danau Toba di Sumatera Utara dan Danau Maninjau di Sumatera Barat.

Titik lainnya yakni Danau Rawa Pening di Jawa Tengah, Danau Tondano di Sulawesi Utara, Danau Limboto di Gorontalo, dan Danau Tempe di Sulawesi Selatan. Sedangkan dua Danau Prioritas yakni Danau Poso di Sulawesi Tengah dan Danau Sentani di Papua

Diketahui, sejak 2016 secara bertahap telah melaksanakan kegiatan revitalisasi 15 danau kritis yang menjadi prioritas nasional untuk ditangani berdasarkan Konferensi Nasional Danau Indonesia (KNDI) di Denpasar, Bali pada 13 Agustus 2009.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Fredrikus Wolgabrink Sabini

Komentar

Komentar
()

Top