Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kemendikbudristek Beri Penghargaan kepada Tiga Anak Hebat di AKI 2024

Foto : ANTARA/BKHM Kemendikbudristek

Perwakilan dari Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Anak RI saat memberikan penghargaan AKI 2024 pada kategori Anak di Jakarta pada Selasa (17/9).

A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Nurul Khaerul Nisa dapat disebut sebagai anak yang menginspirasi rekan-rekan sebayanya. Pasalnya dari usia 5 tahun, Nurul telah aktif berlatih seni karawitan dan tari Sunda di Sanggar Perceka Cianjur, Jawa Barat.

"Banyak prestasi yang saya dapat dari kesukaan pada kesenian daerah. Saya bercita-cita suatu saat dapat lebih membawa kemajuan seni tradisi Sunda ke seluruh Indonesia dan luar negeri," kata Nurul.

Selain mahir pada seni tari Sunda, Nurul juga berbakat pada bidang seni suara dan telah menjuarai sejumlah kompetisi. Nurul aktif dalam karawitan Sunda dan mengembagkan bakatnya dengan mengikuti berbagai kejuaraan dan festival di luar daerah.

Nurul memperoleh penghargaan dari Balai Pelestarian Nilai Budaya Jawa Barat pada 2021 sebab ikut serta dalam Rampak Kecapi. Dalam ajang tersebut Nurul menggondol penampil terbaik Kreasi Musik Tradisional GKSI.

Adapun bakat seni Daneswara Satya Swandaru mulai muncul sejak masih berusia 4 tahun. Ia kerap menonton pagelaran wayang kulit di video sehingga memantik ketertarikan untuk memainkannya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top