Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kembangkan Ekosistem B2B Telkom Kembali Selenggarakan Digiland

Foto : istimewa

B2B

A   A   A   Pengaturan Font

Indibiz akan dijalankan dengan berkolaborasi dengan perusahaan rintisan (startup) dan para pengembang (developer) yang fokus untuk solusi kemajuan UKM. Untuk menyediakan layanan pembayaran akan dilakukan kolaborasi dengan penyedia solusi pembiayaan dan lembaga keuangan, serta kolaborasi bersama komunitas dunia usaha untuk meningkatkan produktivitas UKM.

"Telkom berkomitmen untuk menyediakan ekosistem solusi digital bagi tumbuh berkembangnya UKM di Indonesia. Melalui Indibiz, Telkom berupaya menciptakan semakin banyak UKM yang Go Global," ujar Venusiana.

Sementara itu, SVP Corporate Communication & Investor Relation Telkom Ahmad Reza menuturkan, Digiland 2023 tidak hanya sebatas sajian berbalut teknologi dengan panggung hiburan, seni, kuliner, dan produk UMKM. Lebih jauh dari itu juga akan menghadirkan konferensi, yakni sesi berbagi (sharing session) mengenai peran teknologi digital dan digitalisasi dalam mengelevasi berbagai hal di kehidupan masyarakat.

Wawasan terkait hal tersebut diberikan oleh berbagai narasumber yang inspiratif dan mumpuni di bidangnya. Mereka adalah Najwa Shihab, Deddy Corbuzier, Nex Carlos, Sigit Djokosoetono, Sigit Djokosoetono, Fiki Naki, Nex Carlos, dan lainnya.

Adapun konferensi terbagi dalam lima sesi, antara lain, Elevating Your Future, Elevating Your Enterprise, Elevating Your Business, Elevating Your Impact, dan Elevating Your Passion. Selain itu, melalui Digiland, Telkom turut menyampaikan komitmen atas pembangunan yang berkelanjutan melalui kehadiran EXIST (Earth Immersive ESG Experience by Telkom Indonesia) serta area menarik lainnya untuk dinikmati para pengunjung.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top