Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Bencana Alam - Pemulung Dilarang Mendekat karena Mengganggu

Kebakaran TPA, Banyak Mobil Ikut Hangus

Foto : ANTARA/Muhammad Iqbal

Petugas pemadam kebakaran DKI Jakarta melakukan pendinginan gunungan sampah yang terbakar di tempat pembuangan akhir Rawa Kucing, Neglasari, Kota Tangerang, Banten, Minggu (22/10). Setelah terbakar hampir 3 hari akhirnya api yang membakar TPA sampah seluas 35 hektare dapat dipadamkan.

A   A   A   Pengaturan Font

Kendala penanganan karena sampah yang menggunung mudah ambles, area yang luas, dan asap masih tebal.

TANGERANG - Kebakaran Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Rawa Kucing ternyata juga membakar sejumlah kendaraan seperti minibus, mobil patroli, mobil loader, dan sepeda motor. TPA ini terbakar sejak Jumat (20/10) hingga Sabtu (21/10).

"Luasan kawasan yang terbakar sekitar 80 persen dari 34 hektare luas TPA Rawa Kucing. Bangunan gudang timbang dan sederet bedeng pengepul pun hangus," kata Kepala BPBD Kota Tangerang, Maryono Hasan, Minggu (22/10).

Selain itu, BPBD Kota Tangerang juga terus mendata warga yang dievakuasi dari dampak kebakaran TPA Rawa Kucing. Hal ini untuk menjaga keselamatan serta kesehatan dari asap tebal akibat kebakaran sampah. Ada tiga lokasi pengungsian yang disiapkan Pemkot Tangerang. Pengungsian ada di Kantor Kecamatan Neglasari, GOR Neglasari dan Kantor Dinsos.

"Penanganan dilakukan semua OPD untuk memastikan kenyamanan dan kesehatan warga," ujar Maryono.

Sedangkan terkait penanganan kebakaran hingga hari Minggu, Maryono menuturkan, sebanyak 534 personel telah dikerahkan. Mereka dari BPBD, Dinas PUPR, DLH, Bidang Pertamanan, Satpol PP, Dinkes, Dishub, dan Perumda Tirta Benteng Kota Tangerang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top