Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Bencana Alam

Kebakaran Hutan di Gunung Lawu Meluas

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

NGAWI - Kebakaran hutan Gunung Lawu yang ada di perbatasan Jawa Timur (Jatim) dan Jawa Tengah (Jateng) hingga Rabu (5/9) belum dapat dipadamkan dan bahkan meluas hingga ke daerah Kabupaten Ngawi, Jatim. Kebakaran hutan ini terjadi sejak Senin (3/9).

"Sejak beberapa hari ini sudah terlihat kepulan asap di lereng Gunung Lawu. Diperkirakan jaraknya sekitar 3 kilometer dari kampung," ujar seorang warga Desa Girimulyo, Kecamatan Jogorogo, Kabupaten Ngawi, Warsini, di Ngawi, kemarin.

Sebelumnya, kebakaran hutan terjadi di wilayah Kabupaten Magetan, Jatim dan Karanganyar, Jateng pada tanggal 17 Agustus dan dapat dipadamkan tanggal 21 Agustus 2018. Namun, kembali terbakar pada tanggal 22 hingga 27 Agustus.

Sesuai informasi Kodim 0805/Ngawi, titik api berasal dari Petak 41, Resort Pemangkuan Hutan (RPH) Campurejo, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lawu Utara, Kesatuan Pemangkuan Hutan (KPH) Lawu dan sekitarnya. Api terus meluas hingga ke Petak 39, RPH Manyul, BKPH Lawu Utara, tepatnya masuk Dusun Kembang, Desa Girimulyo, Kecamatan Jogorogo, Ngawi, yang mengarah ke perkampungan.

Tidak Khawatir
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S, Antara

Komentar

Komentar
()

Top