Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Norman Pasaribu

Karya Bukunya yang Berjudul "Happy Stories, Mostly" Masuk Daftar Panjang International Booker Prize

Foto : thebookerprizes.com

“Happy Stories, Mostly” karya Norman Erikson Pasaribu

A   A   A   Pengaturan Font

Buku Norman Erikson Pasaribu berjudul Happy Stories, Mostly menjadi salah satu buku yang masuk ke dalam daftar panjang untuk penghargaan bergengsi International Booker Prize 2022. Penghargaan ini merayakan karya fiksi terbaik yang diterjemahkan dari seluruh penjuru dunia.

Tahun ini, para juri mempertimbangkan 135 buku dan menyeleksinya menjadi 13 daftar panjang, berupa karya terjemahan dari 11 bahasa dan dari 12 negara. Buku Happy Stories, Mostly dari Norman Pasaribu diterjemahkan oleh Tiffany Tsao.

Penghargaan diberikan untuk satu buku yang diterjemahkan ke bahasa Inggris dan diterbitkan di Inggris atau Irlandia. "Penghargaan ini dibuat untuk mendorong munculnya lebih banyak karya berkualitas dari seluruh dunia, dan memberikan pengakuan atas peran penerjemah," demikian dikutip dari laman resmi International Booker Prize 2022, Jumat (11/3),

Kontribusi penulis dan penerjemah sama-sama diakui, penulis dan penerjemah buku yang memenangi penghargaan mendapatkan jumlah hadiah yang sama, 50.000 poundsterling dibagi dua. Untuk pertama kalinya, penulis dan penerjemah yang karyanya masuk ke daftar pendek masing-masing akan mendapatkan 2.500 poundsterling sehingga total hadiah yang diberikan adalah 80.000 poundsterling.

Daftar pendek akan diumumkan pada 7 April 2022 di The London Book Fair dan pemenangnya akan diumumkan pada 26 Mei 2022 di Ory Marylebone, London.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top