Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kapusziad Membuka Rapat Pembinaan Teknis Kecabangan Zeni TA 2023

Foto : Istimewa

Rapat Pembinaan Teknis Kecabangan Zeni (Rabiniscabzi) TA 2023 yang diselenggarakan selama dua hari pada 13-14 Maret 2023 di Pusdikzi Bogor, Senin (13/3).

A   A   A   Pengaturan Font

Untuk memperbaiki dan meningkatan pencapaian kinerja pada tahun mendatang, Kapusziad membuka rapat pembinaan teknis kecabangan Zeni TA 2023.

BOGOR - Apresiasi yang tinggi bahwa Program Tahun 2022 dapat dilewati dengan begitu banyak capaian yang telah dihasilkan, sehingga diharapkan dapat mewujudkan perbaikan dan peningkatan pencapaian kinerja pada tahun 2023.

Menurut siaran persnya, Kepala Pusat Zeni Angkatan Darat (Kapusziad) Mayjen TNI Aby Ismawan mengatakan itu saat membuka Rapat Pembinaan Teknis Kecabangan Zeni (Rabiniscabzi) TA 2023 yang diselenggarakan selama dua hari pada 13-14 Maret 2023 di Pusdikzi Bogor, Senin (13/3).

Rabinniscabzi AD kali ini bertemakan Mewujudkan Prajurit dan Satuan Kecabangan Zeni AD yang Adaptif, Profesional, Modern dan Tangguh Guna Meningkatkan Kemampuan Operasional Satuan Dalam Rangka Mendukung Keberhasilan Tugas Pokok TNI AD diikuti seluruh Eselon Pimpinan meliputi Pejabat Teras Pusziad, Pejabat Zeni Kotama hingga Tingkatan Danyon Zipur sampai Komandan Detasemen di lingkungan Zeni TNI AD dengan jumlah total peserta 78 Orang. Adapun untuk daerah Papua dilaksanakan secara virtual.

Kapusziad menginstruksikan kepada seluruh jajarannya untuk menyatukan persepsi dan rumuskan strategi guna mewujudkan prajurit dan satuan Zeni AD yang adaptif, profesional, modern dan tangguh, iventarisasi segala permasalahan di satuan masing-masing sehingga dapat dicarikan solusi jalan keluar sesuai kemampuan dan batas kemampuan yang dimiliki.

"Agar sampaikan saran perbaikan bagi penyelenggara Rabinniscabzi pada masa yang akan datang dalam rangka memperoleh mekanisme komunikasi interaktif dan efektif," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top