Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kapasitas Tenaga Surya Jerman Diprediksi Melonjak

Foto : Istimewa

Ilustrasi

A   A   A   Pengaturan Font

Asosiasi Tenaga Surya Jerman (BSW) mengungkapkan, permintaan sistem tenaga surya fotovoltaik di Jerman diperkirakan akan bertumbuh pada tingkat dua digit tahun ini. Adapun instalasi sistem penyimpanan tenaga surya pada pertengahan tahun ini telah mencapai jumlah total pemasangan pada tahun 2022.

Sistem tenaga surya berkembang pesat di negara dengan ekonomi terbesar di Eropa ini karena konsumen mencari alternatif bahan bakar fosil yang mahal menyusul penurunan pasokan dari Rusia tahun lalu.

BSW mengatakan bahwa mereka memperkirakan kapasitas terpasang tenaga surya yang baru tahun ini antara 9 hingga 11 gigawatt (GW), naik dari 7,4 GW pada tahun 2022, yang berarti peningkatan hingga 49 persen. Total output sebesar 5,3 GW dari sistem tenaga surya dipasang pada tahun 2021.

"Sekitar 159 ribu sistem tenaga surya perumahan dioperasikan pada kuartal pertama, melonjak 146% dari tahun ke tahun," kata BSW, dikutip dari Reuters, Minggu (18/6).

BSW juga mencerminkan lonjakan pesanan yang dibuat tahun lalu pada puncak krisis energi Jerman setelah invasi Rusia ke Ukraina dan berkurangnya kemacetan pasokan perangkat keras fotovoltaik tahun ini.
Halaman Selanjutnya....


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Rivaldi Dani Rahmadi

Komentar

Komentar
()

Top