Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kajati dan Kajari Diminta Komit Bangun Kepercayaan Publik

Foto : Istimewa

Ilustrasi Gedung Kejaksaan Agung.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Wakil Jaksa Agung, Setia Untung Arimuladi meminta para Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) dan Kepala Kejaksaan Negeri (Kajari) se-Indonesia membangun kepercayaan publik.Memperkuat kepercayaan publik, mesti jadi bagian dari strategi kepemimpinan sesuai karakteristik wilayah hukum masing-masing.

"Saya berharap kepada Kajati dan Kajari se-Indonesia, untuk memanfaatkan setiap momentum dalam membangun kepercayaan publik dalam strategi kepemimpinan sesuai karakteristik wilayah hukum masing-masing pimpinan kejaksaan,"kata Setia Untung dalam keterangan tertulisnya yang diterima Koran Jakarta, Minggu (12/7).

Menurut Setia Untung, kepercayaan publik bisa dibangun salah satunya lewat zona integritas menuju wilayah bebas dari korupsi dan wilayah birokrasi bersih melayani. Dalam meraih predikat wilayah bebas dari korupsidan wilayah birokrasi bersih melayani tersebut dibutuhkan seorang pemimpin, sebagai leader role model.

"Tidak ada waktu lagi untuk kita mundur. Momentum ini harus kita lakukan sebagai suatu kegiatan yang memang sudah saatnya kita lakukan perubahan yang lebih baik, demi kejayaan institusi Kejaksaan Republik Indonesia," katanya.

Saat ini, lanjut Setia Untung, jajaran unit kerja Kejaksaan dari Sabang sampai Merauke tengah melaksanakan kegiatan pembangunan zona integritas untuk meraih wilayah bebas dari korupsi. Bagi mereka yang telah mendapat predikat wilayah bebas dari korupsi, harus lebih maju lagi yakni dengan mendapat predikat wilayah birokrasi bersih melayani.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Agus Supriyatna

Komentar

Komentar
()

Top