Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

KAI dan INKA Jalin Kerja Sama dengan Perusahaan Tiongkok

Foto : Istimewa

Penandatanganan nota kesepahaman atau memorandum of understanding (MoU) tentang Pendalaman Kerjasama Dalam Sarana Indonesia antara PT Kereta Api Indonesia (Persero), PT Industri Kereta Api (Persero) dan CRRC Qingdao Sifang.

A   A   A   Pengaturan Font

"Kami menyampaikan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada pihak-pihak dari Tiongkok, khususnya CRRC Qingdao Sifang, atas dukungan dan kerja sama yang sangat baik dalam mendukung pengembangan industri perkeretaapian di Indonesia," ungkap Wakil Menteri BUMN RI Kartika Wirjoatmodjo dalam keterangan tertulisnya, Minggu (1/9).

Baca Juga :
Sinergi Bisnis

Dia mengatakan kerja sama yang telah terjalin antara industri perkeretaapian Indonesia dengan CRRC Qingdao Sifang telah mencakup berbagai aspek, mulai dari pengadaan untuk KAI berupa KRL dan KCIC serta kereta cepat hingga perawatan dan pemeliharaan kereta api.

Selain itu, CRRC Qingdao Sifang juga telah berkontribusi dalam mendukung transportasi di Kawasan Ibu Kota Nusantara (IKN) melalui pengadaan Autonomous Rail Transit (ART).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Mohammad Zaki Alatas

Komentar

Komentar
()

Top