Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kado Terindah bagi Penyampai Informasi Bencana

Foto : ISTIMEWA

MOMENTUM ISTIMEWA | Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho (kanan) bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/10). Presiden mengapresiasi apa yang telah dilakukan Sutopo dalam membantu pemerintah dalam menyampaikan persoalan bencana yang terjadi di Indonesia.

A   A   A   Pengaturan Font

Keinginan Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho, bertemu dan bersalaman dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi) akhirnya kesampaian.

Momentum "istimewa" itu terjadi saat dirinya diterima langsung oleh orang nomor satu di Indonesia di Istana Kepresidenan Bogor, Jawa Barat, Jumat (5/10). Raut wajah Sutopo pun terlihat sangat sumringah. Momentum spesial bagi orang yang selalu memberikan penjelasan terkait terjadinya bencana di Indonesia ini untuk bertemu Presiden Jokowi dilaluinya dengan tidak mudah. Sebab, setelah sekian lama keinginan untuk bertemu, baru pada 5 Oktober 2018 kesampaian.

Sutopo tiba di Istana Kepresidenan Bogor sekitar pukul 13.00 WIB. Seperti tamu undangan lain yang diterima Presiden, Sutopo lewat pintu Istana Bogor yang langsung menuju Museum Kepresidenan Balai Kurti.

Sesampainya di Istana, Sutopo disambut Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden, Bey Machmudin. Selanjutnya, sekitar pukul 13.20 WIB, dia diajak bertemu para wartawan di ruang wartawan Istana Kepresidenan Bogor dengan menggunakan motor listrik.

Saat bertemu para pewarta, Sutopo pun berbincangbincang membicarakan sosok Presiden Joko Widodo dengan penyanyi cantik Raisa Andriana. Tidak dipungkiri, Sutopo memang mengagumi dua sosok tersebut.
Halaman Selanjutnya....

Penulis : Muhamad Umar Fadloli

Komentar

Komentar
()

Top