Logo

Follow Koran Jakarta di Sosmed

  • Facebook
  • Twitter X
  • TikTok
  • Instagram
  • YouTube
  • Threads

© Copyright 2024 Koran Jakarta.
All rights reserved.

Selasa, 12 Apr 2022, 10:27 WIB

Kabar Gembira untuk Para Gamers, Tiongkok Izinkan Lagi Game yang Dibuat Sejumlah Perusahaan Ini

Pengunjung bermain game online di sebuah kafe internet di Beijing, Tiongkok (31/8/2021). Pemerintah Beijing melarang anak-anak bermain game online selama lebih dari tiga jam seminggu.

Foto: ANTARA FOTO/REUTERS/Florence Lo

JAKARTA - RegulatorgameTiongkok mulai memberikan izin lagi setelah moratorium sejak Juli tahun lalu.

National press and Public Administratio, dikutip dari Reuters, Selasa (11/4), memberikan izin untuk 45gameyang antara lain dibuat oleh Baidu dan XD "Party Star", iDreamSky, 37Games, Shenzen Zqgame dan Yoozoo Games.

Lembaga tersebut menuliskan daftar perusahaan yang baru saja mendapatkan izin di situs resmi mereka.

Regulator Tiongkok berhenti memberikan izin untuk monetisasigamepada Juli tahun lalu, yang berdampak pada ribuan perusahaan di industri tersebut.

Moratorium izin itu bertepatan dengan kebijakan yang dikeluarkan Tiongkok bulan berikutnya, yang membatasi waktu bermain untuk pengguna di bawah usia 18 tahun.

Kebijakan ini mendapat protes dari banyak pihak.

Moratorium izin ini berlangsung selama sembilan bulan, sama seperti pada 2018 ketika Tiongkok berhenti memberikan izin untukgamebaru, demikian Reuters dikutip Selasa (11/4).

Redaktur: Lili Lestari

Penulis: Antara

Tag Terkait:

Bagikan:

Portrait mode Better experience in portrait mode.