Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Kabar Duka, Basarnas Evakuasi Tiga Korban Meninggal Akibat Gempa di Bali

Foto : ANTARA/Ayu Khania Pranisitha

Personel Basarnas mendatangi rumah warga yang roboh di Desa Trunyan, Bangli, Bali. Sabtu (16/10/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

"Seluruh korban gempa tersebut sudah berhasil dievakuasi dan dampak kerusakan masih di data oleh BPBD Provinsi Bali. Korban luka telah mendapatkan penanganan medis di puskesmas setempat dan RSUD Karangasem," katanya.

Adapun dalam proses evakuasi korban yang dilakukan tim SAR gabungan melalui danau, karena jalur darat tertutup longsor dari Bukit Abang.

Tim SARgabungan dari unsur TNI/Polri, Pemerintah Daerah Provinsi Bali serta relawan masih melakukan pemantauan di wilayah Trunyan, Kintamani, Bangli.

Ia mengatakan bahwa hingga saat ini belum ada lagi laporan korban jiwa akibat dampak dari gempa yang berpusat di Karangasem tersebut.

"Rescue dari Pos SAR Karangasem bergerak ke salah satu rumah warga yang terdampak gempa di Dusun Jatinuhu, Desa Ban, Kecamatan Abang, Kabupaten Karangasem, dan bersama unsur SAR lainnya memastikan kondisi aman dan tidak ada lagi korban jiwa," jelas Darmada.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top