Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Konflik di Myanmar

Junta dan Aliansi Etnis Sepakati Gencatan Senjata

Foto : AFP/Pedro PARDO

Juru bicara Kementerian Luar Negeri Tiongkok, Mao Ning

A   A   A   Pengaturan Font

Sejak November, masyarakat telah meninggalkan Kota Laukkai, yang terletak di sebuah distrik yang berbatasan dengan Tiongkok, yang dijalankan oleh milisi yang bersekutu dengan militer Myanmar dan terkenal dengan perjudian, prostitusi, dan penipuan online.

Aliansi tersebut yang terdiri dari Tentara Aliansi Demokratik Nasional Myanmar (MNDAA), Tentara Arakan (AA) dan Tentara Pembebasan Nasional Ta'ang (TNLA), mengatakan bahwa kota tersebut kini berada di bawah kendali mereka.

Beijing juga pekan lalu menyuarakan ketidakpuasan yang kuat terhadap pertempuran di Myanmar yang telah menyebabkan korban di pihak Tiongkok dan mengatakan pihaknya akan mengambil semua tindakan yang diperlukan untuk melindungi warganya, menyusul laporan bahwa peluru artileri meledak di seberang perbatasan.

"Kedua belah pihak berjanji untuk tidak membahayakan keselamatan penduduk perbatasan Tiongkok dan personel Tiongkok di Myanmar," kata Mao. "Kedua belah pihak juga mengadakan konsultasi mengenai isu-isu lain seperti pengaturan gencatan senjata," imbuh dia.

"Menjaga momentum gencatan senjata dan pembicaraan damai di Myanmar Utara sejalan dengan kepentingan semua pihak di Myanmar dan juga membantu menjaga perdamaian dan stabilitas di perbatasan," pungkas Mao.AFP/I-1
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top