Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jumlah Desa Kekeringan di Temanggung Bertambah

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

TEMANGGUNG - Jumlah desa yang mengalami kekeringan dan membutuhkan bantuan air bersih di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah, pada musim kemarau pada akhir Juli ini bertambah. Sebelumnya sebanyak dua desa, kini menjadi empat desa.

"Semula masyarakat yang meminta bantuan air bersih hanya di Desa Kalimanggis, Kecamatan Kaloran dan Desa Tlogopucang, Kecamatan Kandangan. Saat ini, kekeringan juga melanda Desa Kundisari, Kecamatan Kedu dan Desa Jetis, Kecamatan Selopampang," kata Pelaksana Tugas Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Temanggug, Gito Walngadi, di Temanggung, Selasa (31/7).

Untuk kekeringan di Desa Tlogopucang melanda hampir di seluruh dusun seperti Dusun Kemik, Karangtengah, Karto Ngargomulyo, Karangtengah Utara, Tlogopucang Utara, Dlemik, dan Dringo. Menurut Gito, Desa Kundisari merupakan daerah baru yang meminta bantuan air bersih, karena tahun-tahun sebelumnya belum pernah meminta bantuan air bersih.

SM/N-3


Redaktur : Marcellus Widiarto

Komentar

Komentar
()

Top