Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Persenjataan Militer

Jepang Segera Miliki Kapal Induk Lagi

Foto : AFP/ STR/JIJI PRESS

Kapal Izumo l Kapal perusak Izumo saat hendak berlayar dari Pangkalan AL Yokosuka di Prefektur Kanagawa, Jepang, pada Mei tahun lalu. Kapal perusak ini rencananya akan ditingkatkan fungsinya agar bisa meluncurkan pesawat jet tempur

A   A   A   Pengaturan Font

TOKYO - Jepang akan memiliki kapal induk lagi setelah berakhirnya Perang Dunia II dan membeli lusinan pesawat jet tempur untuk mengimbangi kian besarnya kekuatan militer Tiongkok. Kepemilikan alutsista itu diatur dalam rancangan anggaran pertahanan lima tahun yang disetujui pemerintah Jepang pada Selasa (18/12), dan langkah ini sesuai dengan rencana Perdana Menteri Shinzo Abe untuk meningkatkan peran militer Jepang.

"Kami akan meningkatkan kapabilitas pertahanan baik secara kuantitas maupun kualitas agar bisa menandingi perubahan lingkup keamanan yang amat gencar," kata Ketua Sekretariat Kabinet Jepang, Yoshihide Suga, dalam konferensi pers.

Dalam rancangan pertahanan Jepang terbaru akan dilakukan peningkatan dua unit kapal induk pembawa helikopter hingga bisa meluncurkan pesawat jet tempur.

Pemerintah Jepang pimpinan PM Abe menyatakan peningkatan ini dibutuhkan karena semakin tingginya tantangan pertahanan di kawasan seperti ketegangan dengan Korea Utara serta kekhawatiran semakin meluasnya ekspansi militer Tiongkok.

Rencana pertahanan Jepang ini masih kontroversi dan sejumlah kritik dilontarkan atas pergeseran komitmen Tokyo yang membatasi kapabilitas pertahanan seperti diatur dalam konstitusi pasifis Jepang pasca Perang Dunia II. Namun dalam pernyataannya, Suga meyakini alasan perubahan lingkup keamanan tak melanggar konstitusi yang berlaku di Jepang.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top