Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Peluncuran Buku

Jelang Pemilu Jangan Saling Menyalahkan

Foto : KORAN JAKARTA/M ADEN MA'RUF

’NEGARA MELODRAMA’ | Garin Nugroho (depan) saat acara peluncuran buku karyanya, Negara Melodrama di Bentara Budaya Jakarta, Selasa (19/3) malam.

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Budayawan sekaligus produser dan sutradara, Garin Nugroho, meluncurkan buku terbarunya berjudul Negara Melodrama di Bentara Budaya Jakarta, Selasa (19/3). Peluncuran buku tersebut dalam rangka menyambut Pemilu serentak yang akan digelar pada 17 April 2019.

Memuat judul Melodrama, sebuah aliran seni yang dikenalkan lewat Teater Istanbul, Garin menilai muatan yang terkandung dalam Melodrama hadir dalam kondisi masyarakat Indonesia hari ini, khususnya menjelang pemilu presiden kali ini.

"Melodrama tidak hanya sebagai pertunjukan. Tapi menjadi cara manusia mengonsumsi segalanya termasuk politik, bahkan hari ini pilpres. Tokohnya hitam putih sangat cocok dengan pemilu hari ini. Penuh konflik karena itu yang dikonsumsi masyarakat utamanya lewat medsos. Itulah salah satu ciri melodrama," jelas Garin di Jakarta, Selasa (19/3) malam.

Garin menilai kondisi paling parah terjadi pada masyarakat yaitu rasa curiga dan menyalahkan orang lain. Masyarakat terlalu fanatik terhadap salah satu calon sehingga begitu mudah membenci orang lain yang berbeda pilihan.

"Maka pemimpin yang mereka senangi tidak boleh salah, sedangkan pemimpin yang lain selalu dianggap salah. Semua membentengi diri sendiri dan menyalahkan kelompok lain. Bahkan, menganggap kelompok lain bisa memerangi dirinya," jelas Garin.
Halaman Selanjutnya....

Komentar

Komentar
()

Top