Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jelang Libur Nataru, Wapres Imbau Pelaku Wisata Bersiap Diri, Pemda Antisipasi Cuaca Ekstrem

Foto : BPMI Setwapres

Wapres Ma'ruf Amin saat diwawancara sejumlah awak media di Nusa Dua, Bali, Jumat (23/12).

A   A   A   Pengaturan Font

BALI - Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengimbau kepada seluruh pelaku industri wisata untuk mempersiapkan diri memberikan pelayanan terbaik kepada pengunjung di masa liburan akhir tahun ini.

"Tempat-tempat wisata lebih awal menyiapkan diri ya, supaya mereka memberikan informasi tempatnya yang nyaman yang enak," tutur Wapres dalam keterangan persnya kepada wartawan di Nusa Dua, Bali, dikutip laman wapresri.go.id, Jumat (23/12).

Wapres mengatakan, momen libur akhir tahun dapat menjadi pembangkit ekonomi rakyat, khususnya UMKM.

"Dan juga untuk menghidupkan UMKM, juga dimana-mana itu terutama di Bali," paparnya.

Menurut Wapres, pergerakan sektor UMKM di Bali pasca KTT G20 pada November lalu telah terlihat. Ia berharap, kondisi tersebut terus membaik dan memberikan kesejahteraan bagi masyarakat.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Lili Lestari
Penulis : Lili Lestari

Komentar

Komentar
()

Top