Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jawa Barat Ekspor Jengkol ke Dubai

Foto : ANTARA/ HO-Humas Pemprov Jabar

Gubernur Jawa Barat M Ridwan Kamil memegang jengkol yang akan diekspor ke Dubai. Jengkol tersebut merupakan salah satu komoditas Ekspor Perdana Pesantren Program One Pesantren One Product (OPOP) yang dilepas Ridwan Kamil di Halaman Gedung Sate Bandung, Senin (13/12/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

"Saya titipkan ke Pak Tutus (sapaan untuk Kadis Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat), pelepasan ekspor ini merupakan tangga pertama, dan ada seratus tangga selanjutnya terkait pengembangan pesantren OPOP," kata Ridwan Kamil.

Sementara itu Kepala Dinas Koperasi dan Usaha Kecil Provinsi Jawa Barat Kusmana Hartadji menambahkan seusai kegiatan Dubai Expo, Inovasi Santri Nusantara yang selanjutnya menjadi penghubung dengan pembeli yakni Epicstar Group.

"Jadi Epicstar Group itu menyodorkan sejumlah permintaan atau purchase order seperti buah-buahan seperti manggis, rambutan, salak dan jengkol," kata Kusmana.

Selain itu, lanjut dia, Epicstar Group juga mengajukan permintaan lainnya yakni produk fesyen berupa sarung mukena, peci ketu, kopiah hitam, baju anak yang dipenuhi oleh Koperasi Pesantren Daarut Tauhid.


Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top