Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jateng Pimpin Perolehan Medali Hari Kedua Peparpenas X/2023

Foto : ANTARA/Nova Wahyudi

Perenang putra Papua Elisher Jowei memacu kecepatan pada final renang gaya dada klasifikasi S1-S10 Pekan Paralympic Pelajar (Peparpenas) X Sumatera Selatan di Aquatik Stadium, Jakabaring Sport City (JSC), Palembang, Sumatera Selatan, Kamis (3/8/2023). Elisher Jowel berhasil meraih medali emas dengan catatan waktu 42,38 detik sedangkan medali perak diraih perenang Jawa Timur Ubaidillah dengan catatan waktu 43,08 detik dan medali perunggu diraih perenang Jawa Barat M Rofiq Rahman dengan catatan waktu 44,04 detik.

A   A   A   Pengaturan Font

PALEMBANG - Kontingen Jawa Tengah(Jateng) memimpin sementara perolehan medali dalam kejuaraan Pekan Paralimpik Pelajar Nasional (Peparpenas) IX pada hari kedua atau Kamis, dengan raihan 12 medali emas, empat perak, dan dua medali perunggu.

Raihan tersebut berdasarkan data peraihan medali Peparpenas X/2023 Palembang, Sumatera Selatan, hingga pukul 17.59 WIB.

Kemudian, pada posisi kedua diiringi oleh kontingen Papua dengan raihan enam medali emas, tiga medali perak, dua perunggu, lalu Jawa Timur berada posisi ketiga dengan raihan enam medali emas, dua medali perak, dan dua medali perunggu.

Sementara itu, kontingen Sumatera Selatan sebagai tuan rumah saat ini berada posisi tujuh dengan raihan dua medali perak serta satu perunggu.

Peparpenas 2023 yang berlangsung sejak tanggal 2 hingga 5 Agustus 2023 itu mempertandingkan enam cabang olahraga seperti atletik, renang, bulu tangkis, tenis meja, catur, dan boccia yang diikuti 711 atlet dari 26 provinsi.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : -
Penulis : Antara, Gembong

Komentar

Komentar
()

Top