Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jaring Wisman Kemenpar Gelar Promosi Pariwisata di Australia

Foto : dok. pribadi
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Untukmenjaring lebih banyak kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) maka Kementerian Pariwisata (Kemenpar) melakukan promosi pariwisata di empat kota besar Australia dan berakhir di Brisbane pada 17 Februari lalu.

Kepala Bidang Pengembangan Pemasaran I Regional IV Area untuk Queensland dan South Australia,Kiagoos Irvan Faisal mengatakan bentuk partisipasi pada pameran Flight Center World Travel Expo 2019. Sebelumnya, pameran ini telah berlangsung di Sydney (2-3 Februari), Melbourne dan Perth (9-10 Februari) dan terakhir Brisbane (16-17 Februari). Dan jika melihat tren pariwisata masyarakat di Brisbane, pertumbuhan wisatawan ke Indonesia dari Brisbane masih dapat ditingkatkan.

"Upaya pemasaran yang efektif, seperti kerja sama promosi dengan maskapai, pameran, Sales Mission, dan dukungan terhadap kegiatan yang diadakan komunitas diaspora dan penduduk luar negeri di Brisbane gencar dilakukan, untuk mencapai target 1,5 juta wisman Australia pada tahun 2019," kataIrvandalam siaran persnya, kemarin.

Pada tahun 2018, tambahnya, kunjungan wisatawan Australia ke Indonesia mencapai 1,28 juta (1.286,108) kunjungan, jumlah ini meningkat 2,32% dibandingkan dengan 2017 (1,256.927), Pada tahun 2019 untuk mencapai target 1,5 juta wisatawan Australia diperlukan peningkatan pertumbuhan sebesar 16.65 % dari jumlah kunjungan tahun 2018. Upaya untuk mencapai target tersebut direspons oleh para peserta pertemuan sebagai sesuatu yang mampu dicapai.

Irvanmengatakan sehari sebelum pameran Flight Center World Travel Expo berlangsung, yakni pada 15 Februari 2019, pihaknya mengadakan breakfast meeting yang mengundang buyer dari kalangan industri pariwisata di Brisbane.

Sebanyak 74 hadirin yang terdiri dari 11 seller dari 14 hotel dan 63 buyer mengikuti kegiatan yang bertempat di Hotel Novotel Brisbane.

"Semua kegiatan ini dilakukan sebagai komitmen dan dukungan terselenggaranya pertemuan antara agen pariwisata dalam rangka meningkatkan pertumbuhan wisatawan Australia," katanya.

Kemeriahan Stan

Irvan juga mengatakanPameran Flight Center World Travel Expo berlangsung di The Exhibition Hall 3 Brisbane Convention and Exhibition Centre pada 16-17 Februari 2019. Pada pameran ini, Kemenpar mengajak 11 perusahaan pelaku pariwisata dari Indonesia melakukan penjualan langsung kepada pengunjung yang hadir.

"Selama dua hari pameran, tercatat 22.439 orang mengunjungi stan Wonderful Indonesia yang tak hanya menanyakan paket perjalanan di Bali, tapi juga destinasi lain seperti Jogyakarta, Labuan Bajo, Lombok, Jawa Tengah, Medan dan destinasi lainnya di Indonesia.Melalui pameran ini diharapkan dapat memberikan informasi terkini mengenai keadaan di Indonesia untuk meraih kembali kepercayaan serta rasa aman terhadap destinasi Indonesia yang pernah mengalami bencana alam bahwa kini telah siap untuk dikunjungi wisatawan," katanya.

Dijelaskan Irvan, Stan Wonderful Indonesia juga dimeriahkan dengan sajian tari Tor Tor dari Sumatra Utara, tari Cendrawasih dari Bali, dan tari Jaipong dari Jawa Barat. Bahkan, banyak pengunjung yang ikut menari tatkala lagu Gemufamire dari NTT dimainkan. Pengunjung terutama anak-anak juga banyak yang berfoto dengan para penari dengan kostum yang turut hadir selama pameran untuk menarik dan mengambil data respons pengunjung. mza

Komentar

Komentar
()

Top