
Jaksel Adakan 'Christmas Carol' di Dua Lokasi Ini
Arsip foto - Seorang calon pembeli melihat pernak-pernik Natal yang dijual di salah satu toko di Pasar Asemka, Jakarta, Jumat (13/12).
Foto: ANTARA/FauzanJAKARTA - Suku Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Parekraf) Jakarta Selatan mengadakan "Christmas Carol" di Tebet Eco Park dan Taman Rasuna untuk menyambut Hari Natal 2024.
"Pelaksanaan 'Christmas Carol' ini diadakan untuk menyambut dan memeriahkan Natal tahun ini. Kegiatan dimulai pada pukul 08.00 WIB," kata Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Suku Dinas Parekraf Jakarta Selatan, Puji Hastuti di Jakarta, Senin.
Puji menjelaskan, berbagai acara menarik akan memeriahkan "Christmas Carol" antara ypertunjukan musik paduan suara yang berasal dari komunitas gereja di wilayah Jakarta Selatan untuk menyanyikan kidung Natal.
"Semoga acara ini dapat menambah kebahagiaan Natal," katanya.
Ia berharap kegiatan ini juga dapat menarik wisatawan lokal maupun mancanegara. Sehingga kegiatan ini juga akan berdampak pada perekonomian Jakarta.
"Yuk masyarakat Jakarta Selatan nikmati suasana Natal di 'Christmas Carol' saja tanpa harus keluar Jakarta untuk merasakan suasana perayaan Natal," ajaknya.
"Christmas Carol" di Tebet Eco Park akan diselenggarakan pada 22 Desember 2024. Sedangkan, di Taman Rasuna, Setiabudi, diadakan pada 23 Desember mendatang.
Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut dapat dilakukan dengan mengunjungi akun Instagram Parekraf Jakarta Selatan.
Berita Trending
- 1 Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap Interpol
- 2 Didakwa Lakukan Kejahatan Kemanusiaan, Mantan Presiden Filipina Rodrigo Duterte Ditangkap
- 3 Peran TPAKD Sangat Penting, Solusi Inklusi Keuangan yang Merata di Daerah
- 4 Satu Peta Hutan, Menjaga Ekonomi Sawit dan Melestarikan Hutan
- 5 Kalimantan Selatan Siapkan Jelajah Cagar Budaya
Berita Terkini
-
Jaga Kontribusi Ekonomi dan Serapan Tenaga Kerja, IHT Butuh Perlindungan dan Keberpihakan Regulasi
-
Raker Persiapan Mudik Lebaran 2025, Menteri PU Pastikan Kesiapan Infrastruktur Jalan
-
Budi Daya Pala Di Ternate
-
Pertamina Gelar Rapat Dengar Pendapat
-
Investor Tunggu Data Penjualan Ritel, Simak Proyeksi Rupiah