Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembunuhan Khashoggi I Tunangan Khashoggi Tuntut Pemakaman yang Layak

Jaksa Agung Saudi Tolak Berikan Informasi ke Turki

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

"Jika tidak, mengapa dia harus menyembunyikan informasi yang begitu penting kepada para penyelidik Turki?" tanya Selvi.

Tidak hanya Selvi, pejabat senior Turki yang menolak disebutkan identitasnya itu berujar Mojeb tidak menunjukkan niat untuk berkolaborasi. Pejabat anonim itu mengatakan, Mojeb begitu antusias saat mendengarkan paparan dari Turki mengenai bukti yang mereka temukan.

"Namun, dia sepertinya tidak nyaman, dan tidak berniat untuk bekerja sama untuk menuntaskan penyelidikan ini," terangnya.

Khashoggi dilaporkan menghilang saat memasuki konsulat untuk mengurus dokumen pernikahan dengan Cengiz. Saudi awalnya bersikukuh dia telah meninggalkan gedung. Namun sumber internal penyelidik Turki menyatakan kontributor The Washington Post tersebut dibunuh oleh 15 orang dan jenazahnya dimutilasi.

Riyadh kemudian memberikan pengakuan bahwa Khashoggi tewas dalam pertikaian, sebelum kantor jaksa penuntut mengumumkan dia tewas dalam pembunuhan berencana. Sumber dari dinas intelijen Inggris (MI6) mengaku mereka telah mengetahui plot pembunuhan itu, dan sempat meminta Saudi membatalkan niatnya. Adapun seorang teman Khashoggi menjelaskan, si jurnalis dibunuh karena mengetahui dan punya bukti Saudi menggunakan senjata kimia dalam konflik di Yaman.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Khairil Huda
Penulis : AFP

Komentar

Komentar
()

Top