Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Jakbar Siagakan 50 Pompa Apung Atasi Banjir

Foto : ANTARA/Risky Syukur

Banjir di wilayah Tegal Alur, Kalideres, Jakarta Barat akibat hujan deras dan meluapnya Kali Semongol, Minggu (24/3).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Suku Dinas Sumber Daya Air (SDA) Jakarta Barat menyiagakan 50 unit pompa apung untuk mengatasi banjir yang sering melanda wilayah tersebut ketika hujan deras mengguyur.

Pompa apung diperkirakan mampu untuk mengurangi genangan dengan cepat di jalan lingkungan, jalan raya, maupun gang sempit.

"Fungsinya untuk penanganan genangan di gang-gang sempityang sulit dimasuki pompamobile," kata Kepala Sudin SDA Jakbar Purwanti Suryandari menjawab pers di Jakarta,Jumat.

Selain itu, kata Purwanti, pompa apung juga sanggup mengosongkan air padasaluran untuk tujuan pengurasan atau pendalaman dasar saluran.

"Bisa dipakai untukdewatering(pengeringan) saluran atau untuk keperluan pembangunan tanggul atau turap," kata Purwanti.

Hingga kini, Sudin SDA telah menyiapkan sebanyak 50 pompa apung di seluruh wilayah Jakarta Barat, baik di tingkat Sudin ataupun di tingkat satuan pelaksana kecamatan.

Purwanti mengatakan 50 pompa apung tersebut siap dioperasikan kapanpun terjadi banjir atau genangan di wilayah Jakarta Barat.

"Pompa ini akan terus kita siagakan untuk mengantisipasi genangan," kata dia.

Adapun sebagian dari 50 pompa tersebut sudah ditempatkan (standby) pada beberapa lokasi atau kecamatan untuk mengantisipasi genangan air.


Redaktur : -
Penulis : Antara, Alfred

Komentar

Komentar
()

Top