Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
JEDA

ITS Kembangkan Oksida Timah untuk Bahan Laser dan Sensor

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

SURABAYA - Doktor Fisika program Pendidikan Magister Menuju Doktor untuk Sarjana Unggul (PMDSU) Departemen Fisika Fakultas Sains Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Nur Abdillah Siddiq, melakukan penelitian tentang pemanfaatan timah oksida sebagai komponen terpenting dalam laser fiber Q-Switched yakni Saturable Absorber (SA).

Menurut Nur Abdillah Siddiq, penelitian tentang laser fiber optik dengan bahan nonlinear yakni timah oksida itu adalah yang pertama kali. "Selama ini bahan yang dibuat laser tersebut adalah Nd:YAG yang langka dan terlalu mahal, oleh sebab itu saya membuat bahan tersebut dari timah oksida," ungkapnya lewat keterangan tertulis, Minggu (1/9).

Ia menambahkan, timah oksida memiliki banyak keunggulan, yakni kemudahan dalam memodifikasi sifat (doping, dimensi, parameter sintesis), nilai bandgap-nya yang relatif besar (3.6 eV) dan masuk dalam kategori wide bandgap semiconductor. Sifat transparannya pada rentang cahaya tampak (transmittansi lebih dari 97 persen pada ketebalan 0.1 μm hingga 1 μm).

"Selain itu, timah oksida memiliki stabilitas fisika dan kimia yang tinggi. Harapannya akan dijadikan roadmap penelitian sampai hilirisasi dan fabrikasi, maka Indonesia akan memiliki Photonic Integrated Circuit (PIC)," pungkasnya. SB/E-3

Penulis : Selocahyo Basoeki Utomo S

Komentar

Komentar
()

Top