Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Hari Ibu

Iriana Minta Kaum Ibu Terus Berdaya bagi Keluarga

Foto : Antara
A   A   A   Pengaturan Font

Sementara itu, Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA) Bintang Puspayoga mendorong pemimpin daerah seluruh Indonesia memberi perhatian khusus kepada perempuan dan anak dengan membuat kebijakan-kebijakan yang yang lebih responsif gender dan peduli anak.

"Perempuan dan anak adalah kekuatan. Kalau kita melihat dari jumlahnya saja, perempuan mencapai setengah dari populasi Indonesia dan anak mengisi sepertiga dari populasi Indonesia," kata Bintang di sela acara puncak peringatan Hari Ibu di Bengkulu, Kamis.

Dalam peringatan Hari Ibu ke-94 yang berpusat di Bengkulu, Bintang menjelaskan bahwa peringatan Hari Ibu bukan hanya rangkaian selebrasi semata tetapi menjadi bagian untuk merajut sinergi multipihak yang esensial dalam mencapai pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender.

Beberapa progres dan program penting dalam menjemput pemberdayaan perempuan dan kesetaraan gender yang saat ini tengah berjalan, di antaranya pengesahan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2022 Tindak Pidana Kekerasan Seksual (TPKS) yang telah menjadi payung hukum penting untuk melindungi perempuan dari kekerasan seksual.


Redaktur : Sriyono
Penulis : Muhamad Ma'rup

Komentar

Komentar
()

Top