Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Aksi Korporasi - Restoran The Duck King Berencana IPO pada Tahun Ini

IPO Perusahaan Restoran Potensial

Foto : Koran Jakarta/M. Fachri
A   A   A   Pengaturan Font

"Dalam perusahaan tersebut kami sebagai pemegang saham dan partner kami sebagai pemegang saham di kota tersebut. Operasionalnya pun dari kita. Kepemilikan kami di atas 50 persen," imbuhnya. Pada tahun ini, Perseroan akan membuka 11 gerai baru meliputi gerai baru di luar negeri adapun untuk lima gerai sudah mendapat kepastian untuk buka.

Pembukaan gerai baru yang ada di Indonesia kebanyakan berlokasi di pusat perbelanjaan atau mal. Terkait langsa pasar atau market share, menurut dia, sejauh ini belum ada institusi independen yang sudah mengadakan analisa untuk besaran market share di segmen perusahaan seperti ini. Pihaknya hanya mengetahui dari jumlah restoran dari situ terlihat Perseroan sebagai perusahaan yang memiliki restoran jenis tersebut paling banyak.

"Untuk bisnis chinese food yang sekelas kita adalah perusahaan kami yang punya jumlah restoran paling banyak di Indonesia. Dari situ kami percaya yang terbesar untuk jenis makanan yang serupa. Jadi, jangan dibandingkan dengan makanan yang tidak serupa," kata dia. Saat ini, Perseroan memiliki 31 gerai dan empat gerai waralaba dengan brand Fook Yew tersebar di sembilan kota di Indonesia, meliputi Jakarta, Bandung, Medan, Yogyakarta, Bali, Surabaya, dan Batam.

Perseroan pun berencana masuk ke kota-kota potensial lainnya di Indonesia. Sementara itu untuk kota lapis kedua, kemungkinan Perseroan akan menggunakan brand lain. "Fokus kami di kota dengan brand The Duck King," imbuh dia. Terkait franchise, hingga kini ada enam lokasi di luar kota Jakarta berbentuk franchise dari 35 gerai tersebut. "Ke depan pun tidak ada lagi franchise karena akan dimaksimalkan berbentuk JV," pungkasnya.

Baca Juga :
Rupiah Masih Tertekan


Halaman Selanjutnya....

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top