Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus

Investor Kripto Makin Cemas setelah Celsius Network Bekukan Penarikan

Foto : ANTARA/ REUTERS/ Florence Loaa.

Ilustrasi - Representasi mata uang kripto termasuk Bitcoin, Dash, Ethereum, Ripple dan Litecoin.

A   A   A   Pengaturan Font

Washington - Bitcoin turun tajam 14 persen pada perdagangan, Senin (13/6), setelah perusahaan pemberi pinjaman uang kripto utama, AS Celsius Network membekukan penarikan dan transfer dengan alasan kondisi pasar "ekstrem". Ini menjadi indikasi terbaru dari penurunan pasar keuangan yang menghantam kriptosfer.

Langkah Celsius memicu penurunan di seluruh mata uang kripto, dengan nilainya turun di bawah satu triliun dolar AS pada Senin (13/6/2022) untuk pertama kalinya sejak Januari 2021, memicu kekhawatiran kekalahan itu mungkin meluas ke aset-aset lain atau memukul perusahaan lain.

"Hampir semua hal bisa menjadi sistemik dalam kripto … karena seluruh ruang terlalu dipengaruhi," kata Cory Klippsten, kepala eksekutif Swan Bitcoin, platform tabungan bitcoin. "Ini semua sebuah house of cards (situasi yang tidak aman)."

CEO Celsius Alex Mashinsky dan Celsius tidak menanggapi permintaan komentar Reuters.

Celsius yang berbasis di New Jersey, yang memiliki aset sekitar 11,8 miliar dolar AS, menawarkan produk berbunga kepada pelanggan yang menyetor uang kripto dengan platformnya. Kemudian meminjamkan uang kripto untuk mendapatkan pengembalian.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top