Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Investasi Surat Berharga, Agar Uangmu Yang Bekerja

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Menteri Keuangan Indonesia Sri Mulyani dalam suatu kesempatan mengatakan bahwa terdapat satu perbedaan yang cukup mencolok antara masyarakat negara berkembang bila dibanding dengan masyarakat negara maju dalam hal pengelolaan aset.

Pada negara maju, masyarakat pada umumnya bekerja normal saja tetapi mereka telah mampu mengelola aset yang dimiliki agar dapat "bekerja lebih optimal" yang kemudian dapat dinikmati imbal hasilnya.

Sementara itu, masyarakat negara berkembang khususnya Indonesia, lebih fokus untuk bekerja lebih keras sedangkan aset yang dimiliki belum dioptimalkan.

Sesuai prinsip investasi "Low Risk Low Return, High Risk High Return" menjadi acuan dalam pemilihan pengelolaan aset secara umum.

Optimalisasi aset sehingga dapat "bekerja" lebih efektif dan efisien untuk meningkatkan pendapatan individu maupun instansi adalah melalui investasi, yang dapat berupa properti, logam mulia, maupun Instrumen keuangan lainnya.

Investasi-investasi ini tidak akan terlepas dari segala risiko yang ada, baik risiko pergerakan harga, risiko ketersediaan barang, risiko ketersediaan penjual dan pembeli, maupun risiko kegagalan bayar.

Pilihan yang cukup menjanjikan bagi kita saat ini adalah berinvestasi pada instrumen keuangan Surat Utang Negara (SUN).

SUN adalah surat berharga (Bonds) yang diterbitkan oleh Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Keuangan yang memiliki risiko gagal bayarnya nol (Zero Risk), artinya tidak ada risiko gagal bayar bagi pemegang surat berharga ini.

Walaupun terdapat risiko pergerakan harga (Market Risk), imbal hasil yang ditawarkan SUN akan lebih besar dibandingkan imbal hasil deposito saat SUN itu diterbitkan.

Dengan komponen imbal hasil menarik dan risiko yang terukur di atas, akan meningkatkan kepercayaan investor atas produk surat berharga yang diterbitkan oleh negara.

Investasi merupakan hak setiap individu, dan dengan modal relatif terjangkau, Anda sudah bisa menjadi seorang investor surat berharga.

Terdapat produk surat berharga dengan segmen retail seperti Obligasi Ritel Indonesia (ORI), Sukuk Ritel (SR), ada pula produk surat berharga IDR Indonesia Government Bond (Fixed Rate - FR) dan USD Indonesia Government Bond (ROI dan INDOIS).

Masing-masing individu tentunya memiliki profil risiko yang berbeda dalam memandang investasi surat berharga, namun dedicated relationship manager Bank Mandiri selalu siap sedia berdiskusi dalam menentukan jenis surat berharga yang paling sesuai dengan profil risiko Anda. Investasi aman, Anda nyaman. #BisaBanget #TreasuryMandiriAja


Editor : FBC
Penulis : Aris N

Komentar

Komentar
()

Top