Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Transportasi Publik I Integrasi Tarif dan Tiket Bakal Permudah Warga

Integrasi Transportasi Jabotabek Ditarget Terealisasi April

Foto : ANTARA/Mentari Dwi Gayati

Direktur Utama PT JakLingko Indonesia Muhamad Kamaluddin usai pencanangan Kartu dan Aplikasi JakLingko Indonesia di Stasiun Tebet, Jakarta Selatan, Ranu (29/9/2021).

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - PT JakLingko Indonesia berupaya mengimplementasikan integrasi transportasi angkutan umum di Jakarta, Bogor, Tangerang, Bekasi (Jabotabek) pada April 2022 sesuai Instruksi Gubernur (InGub) 49 Tahun 2021.

"Targetnya di bulan April, tapi kita lihat prosesnya. Jadi targetnya, berdasarkan InGub ini tanggalnya seperti itu. Kami secara sistem berkomitmen untuk bisa mengimplementasikan itu," kata Direktur Utama PT JakLingko Indonesia Muhammad Kamaluddin di Jakarta Pusat, Jumat (18/2).

Kamaluddin mengatakan, platform untuk integrasi tersebut sudah tersedia dan akan semakin kuat usai penandatanganan nota kesepahaman (MoU) bersama oleh Direktur Utama Perusahaan Umum Pengangkut Penumpang Djakarta (Perum PPD) Pande Putu Yasa di Kantor PT JakLingko Indonesia di Jakarta Pusat pada Jumat.

Perum PPD merupakan operator yang mengelola moda transportasi Jabodetabek Residence Connection (JR Connexion) dan Jabodetabek Airport Connection (JA Connexion).

Sebelumnya, JakLingko Indonesia sudah menandatangani nota kesepahaman dengan berbagai operator yang lain seperti Moda Raya Terpadu (MRT), Lintas Raya Terpadu (LRT), Kereta Rel Listrik (KRL), Kereta Api Bandara, TransJakarta dan Mikrotrans.

Perum PPD adalah BUMN Transportasi pertama yang mempercayakan PT JakLingko Indonesia untuk melakukan penjajakan integrasi ticket dengan menggunakan sistem pembayaran integrasi melalui JakLingko SuperApp.

Langkah ini diharapkan dapat memudahkan masyarakat memesan tiket untuk menunjang aktivitasnya yang telah terintegrasi dengan transportasi umum di Jabodetabek, tanpa perlu membawa kendaraan pribadi.

Kamaluddin berharap sinergi ini membuat masyarakat mudah dan nyaman menggunakan layanan transportasi milik Perum PPD yang terintegrasi dengan antarmoda transportasi di Jabodetabek, tanpa harus manual lagi untuk pembelian tiket perjalanan lewat aplikasi JakLingko.

Selain itu, PT JakLingko Indonesia juga telah menjalin nota kesepahaman bersama pengembang kawasan perumahan di daerah penyangga Jakarta. Pengembang yang ikut menandatangani nota kesepahaman bersama dengan PT JakLingko Indonesia itu ada tiga. Yakni PT Jaya Real Property Tbk, PT Lippo Karawaci Tbk, dan PT Graha Tunas Selaras (Podomoro Golf View).

Mudah Dijangkau

Direktur Utama Perum PPD, Pande Putu Yasa, berharap integrasi dengan platform Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta itu membuat Jakarta ke depan lebih mudah dijangkau oleh pengguna layanan transportasi Perum PPD di kota dan kabupaten sekitar Jakarta tersebut.

"Alhamdulillah ini bisa memberikan kemudahan bagi masyarakat sekitar untuk disetarakan kemudahannya dengan masyarakat di DKI Jakarta," ujar Putu Yasa.

Putu juga berharap, Perum PPD ke depan bisa menjadi operator layanan transportasi pertama yang menjalin integrasi secara tarif dengan PT Jaklingko Indonesia, serta dapat melakukan pembahasan lebih mendetail dalam konteks tersebut.

Sebelumnya, Perum PPD sudah menjalin integrasi secara fisik dengan BUMD Provinsi DKI Jakarta, yakni PT MRT Jakarta (Perseroda). "Kami rapat bersama PT MRT Jakarta membahas bagaimana mengintegrasikan tarif," katanya.

Menurut Putu Yasa, hal itu untuk menjawab keinginan dari Kementerian BUMN dan Kementerian Perhubungan, agar seluruh moda transportasi di Jabodetabek masuk ke Jakarta sudah berbicara integrasi tarif. "Saya harap operator lainnya juga akan mengikuti seperti itu," ujar Putu pula.

Kamaluddin, mengatakan, platform Jaklingko Indonesia adalah sistem yang bisa mengintegrasikan tarif. Menurutnya, platform Jaklingko Indonesia itu adalah suatu terobosan di bidang teknologi, karena selain menggunakan kartu sama, juga menggunakan aplikasi sama, bisa lintas operator, serta bisa merencanakan satu perjalanan dengan satu tarif terintegrasi.ν jon/Ant/S-2


Redaktur : Sriyono
Penulis : Yohanes Abimanyu

Komentar

Komentar
()

Top