Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ini Jadwal Pertandingan Olahraga pada Senin, dari Indonesia Open hingga Sepakbola

Foto : ANTARA/M Risyal Hidayat

Pebulu tangkis ganda putri Indonesia Apriyani Rahayu (kedua kanan) dan Siti Fadia Silva Ramadhanti (kedua kiri) melakukan servis kok ke arah lawannya ganda putri Thailand Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai dalam babak pertama Indonesia Open 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa (4/6/2024).

A   A   A   Pengaturan Font

Jakarta - Agenda pertandingan pada Rabu (5/6) mencakup beberapa pertandingan penting di cabang olahraga bulutangkis, yakni dari turnamen Indonesia Open yang berlangsung di Jakarta.

Turnamen bergengsi itu kini telah memasuki 32 besar. Dari nomor tunggal putra, Indonesia tinggal menyisakan Jonathan Christie untuk dapat bertarung memperebutkan tiket 16 besar.

Sayangnya di nomor tunggal putri, tidak ada perwakilan Indonesia yang akan bertanding di 32 besar.

Nasib lebih baik terjadi di nomor ganda putra. Pada kategori tersebut, terdapat tiga pasang pebulu tangkis Indonesia, yakni Muhammad Ahsan/Hendra Setiawan, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Pada nomor ganda putri, tuan rumah tinggal menyisakan pasangan Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi. Sedangkan untuk nomor ganda campuran, terdapat dua pasangan Indonesia yakni Lisa Ayu Kusumawati/Rehan Naufal Kusharjanto dan Pitha Haningtyas Mentari/Rinov Rivaldy.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Marcellus Widiarto
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top