Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Foto Video Infografis
Indikator Makroekonomi l Inflasi Maret Diprediksi Capai 0,29 % secara Bulanan

Inflasi Bakal Naik hingga Lebaran

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Diperlukan upaya antisipasi terhadap potensi lonjakan inflasi hingga Lebaran 2023 karena adanya penambahan masa cuti bersama dan kenaikan harga bahan pokok serta BBM.

JAKARTA - Inflasi pada Maret diperkirakan meningkat dibandingkan bulan sebelumnya karena dipengaruhi momentum Ramadan. Bahkan, peningkatan inflasi bakal berlanjut pada bulan berikutnya seiring kenaikan konsumsi selama libur panjang Lebaran.

Ekonom Bank Mandiri, Faisal Rachman, memperkirakan inflasi bulanan akan mencapai 0,29 persen pada Maret 2023 atau meningkat dibandingkan bulan sebelumnya yang sebesar 0,16 persen. Menurutnya, kenaikan tersebut disebabkan kenaikan harga pangan seiring dengan menguatnya permintaan pangan selama bulan puasa.

"Sementara itu, pasokan pangan dinilai cukup, namun rawan terbatas di tengah masa panen yang belum mencapai puncaknya dan cuaca ekstrem," katanya dalam keterangan resmi, Kamis (30/3).

Harga BBM pertamax yang naik 500 rupiah per liter pada 23 Maret 2023 dan harga jasa transportasi khususnya tarif angkutan udara yang juga naik sebulan menjelang mudik Lebaran turut menyumbang inflasi bulanan di Maret 2023.

Secara historis, inflasi bulanan bertambah sebesar 0,5 sampai 0,7 persen selama periode Ramadan dan Lebaran, dengan kontribusi makanan sekitar 0,4 sampai 0,5 persen poin dan jasa transportasi berkontribusi sekitar 0,2 sampai 0,3 persen poin
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Muchamad Ismail, Antara

Komentar

Komentar
()

Top