Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Neraca Perdagangan

Impor April 2021 Didominasi Bahan Baku

Foto : ISTIMEWA

SUHARIYANTO, Kepala BPS

A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat nilai impor RI pada April 2021 mencapai 16,29 miliar dollar AS. Impor bahan baku dan bahan penolong masih mendominasi dengan kontribusi mencapai 76,55 persen.

"Dari komposisi menurut penggunaan barang, impor bahan baku share-nya masih mendominasi yakni 76,55 persen," kata Kepala BPS Suhariyanto saat menggelar konferensi pers secara virtual di Jakarta, Kamis (20/5).

Suhariyanto memaparkan kinerja impor RI pada April 2021 turun 2,98 persen dibandingkan bulan sebelumnya (mtm). Namun, dibandingkan periode sama tahun lalu (yoy), angkanya meningkat 29,93 persen.

Menurut penggunaan barang, impor konsumsi pada April mencapai 1,63 miliar dollar AS, meningkat 12,89 persen (mtm) dan 34,11 persen (yoy). Sedangkan impor bahan baku/ penolong mencapai 12,47 miliar dollar AS pada April 2021 atau turun 3,63 persen (mtm), namun meningkat 33,24 persen (yoy).

Impor barang modal mencapai 2,19 miliar dollar AS atau turun 9,05 persen (mtm), tapi meningkat 11,55 persen (yoy). Sehingga, impor bahan baku/ penolong menjadi paling mendominasi hingga 76,55 persen, disusul barang modal yang berkontribusi 13,45 persen, dan konsumsi sebesar 10 persen.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top