Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

IMF Pangkas Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi Global 2022

Foto : Foto: Forum Ekonomi Dunia/Greg Beadl

Kepala Ekonom Dana Moneter Internasional (IMF), Gita Gopinathdi Davos pada Januari.

A   A   A   Pengaturan Font

Ketidakseimbangan pasokan-permintaan diasumsikan menurun selama tahun 2022 berdasarkan ekspektasi industri akan peningkatan pasokan, karena permintaan secara bertahap menyeimbangkan kembali dari barang ke jasa, dan dukungan kebijakan yang luar biasa ditarik, menurut laporan terbaru.

IMF telah merevisi perkiraan inflasi 2022 untuk pasar negara maju dan emerging market dan negara berkembang, dengan tekanan harga yang tinggi diperkirakan akan bertahan lebih lama. Dengan asumsi ekspektasi inflasi tetap terjaga, inflasi diperkirakan akan mereda pada 2023.

Baca Juga :
Prospek Ekonomi

Namun perkiraan tersebut tunduk pada ketidakpastian yang tinggi dan risiko secara keseluruhan mengarah ke sisi penurunan, termasuk munculnya varian yang lebih mematikan, kata Gopinath.

Dengan kenaikan suku bunga, negara-negara berpenghasilan rendah, di mana 60 persennya sudah berada dalam atau berisiko tinggi mengalami kesulitan utang, akan merasa semakin sulit untuk membayar utang mereka, dia memperingatkan, menyerukan perubahan Kerangka Umum G20 untuk memberikan restrukturisasi utang dengan lebih cepat.

IMF telah berulang kali menekankan perbedaan dalam prospek di seluruh negara. "Sementara ekonomi maju diproyeksikan untuk kembali ke tren pra-pandemi tahun ini, beberapa negara emerging market dan negara berkembang diproyeksikan memiliki kerugian output yang cukup besar dalam jangka menengah," kata Gopinath.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Muchamad Ismail
Penulis : Antara

Komentar

Komentar
()

Top