Nasional Mondial Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Pembatasan Sosial I Volume Kendaraan dari Bekasi Menuju Jakarta Turun

Ikuti Jejak Jakarta, Bodebek Segera Terapkan PSBB

Foto : ANTARA/Arif Firmansyah

Sejumlah kendaraan keluar Gerbang Tol Bogor di Ciheuleut, Kota Bogor, Jawa Barat, Jumat (10/4/2020). Gerbang tol Bogor yang biasanya dipadati kendaraan saat libur akhir pekan bertepatan dengan Hari Paskah tersebut terlihat lengang sejak penerapan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta.

A   A   A   Pengaturan Font

Menurut Dedie, data penduduk miskin dan tidak miskin di Kota Bogor sudah ada. "Hampir semua kabupaten dan kota sudah memiliki data penduduk miskin dan tidak miskin," katanya. Di Kota Bogor ada sekitar 71 ribu warga kategori miskin.

Mereka selama ini telah menerima bantuan dari pemerintah melalui Program Keluarga Harapan (PKH) Pemerintah Kota Bogor sedang mendata penduduk terdampak ekonomi akibat Covid- 19, seperti pekerja lepas, pekerja yang yang diberhentikan atau pekerja yang usahanya menjadi tutup karena Covid -19.

"Pemerintah Kota Bogor telah memberikan alternatif untuk pengamanan jaring sosialnya. Kita lihat nanti pelaksanaannya, Insya Allah lancar," katanya. Wali Kota Depok, Mohammad Idris, mengatakan Pemerintah Kota Depok Jawa Barat menyatakan kesiapannya untuk menerapkan PSBB "Berdasarkan informasi dari Provinsi Jawa Barat, data Kota Depok sudah lengkap," kata Mohammad Idris.

Idris mengatakan saat ini kami sedang menyiapkan protokol-protokol jika PSBB ditetapkan, meliputi protokol peliburan sekolah dan tempat kerja, pembatasan kegiatan keagamaan, pembatasan kegiatan di tempat atau fasilitas umum, pembatasan kegiatan sosial budaya dan pembatasan moda transportasi.

Secara terpisah, Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Jawa Barat, Berli Hamdani Gelung Sakti, menjelaskan, baru Depok dan Kota Bekasi yang sudah mengirimkan syarat lengkap pengajuan status PSBB "Sementara yang tiga lain (Kota Bogor, Kabupaten Bogor, dan Kabupaten Bekasi) belum menyampaikan persyaratan atau lampirannya," kata Berli, Berli mengatakan pemerintah provinsi Jawa Barat tetap mengirimkan usulan PSBB bagi Bodebek karena sudah dua daerah yang sudah lengkap mengirimkan seluruh persyaratan.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : M Husen Hamidy
Penulis : Yohanes Abimanyu, Antara

Komentar

Komentar
()

Top