Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Ikaputri dan Shakira Riuwpassa Hidupkan Kembali "Antara Anyer dan Jakarta"

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Tembang "Antara Anyer dan Jakarta" (AADJ) pernah sukses dinyanyikan pertama kali oleh Atiek CB sekitar tahun 1986 silam yang kemudian kembali booming setelah digarap ulang dengan insterpretasi luar biasa oleh penyanyi asal negeri jiran, Sheila Majid. Kini, karya Oddie Agam yang masa pernah hits di era tahun 80-an itu kembali diinterpretasikan ulang oleh Ikaputri dan Shakira Riuwpassa lewat duet.

Lewat olah vokal Ika dan Shakira, diharapkan single itu dapat kembali 'meledak' lagi dengan cita rasa yang lebih kekinian dan mengena di generasi milenial. Lagu itu pun diharapkan bisa mengobati rasa rindu akan melodi dan nada yang pernah akrab di telinga pendengar musik. Sepengakuan Ika, dari dulu ia memang sangat menyukai lagu-lagu dari Sheila Majid itu, termasuk single tersebut.

"Salah satunya adalah lagu Antara Anyer dan Jakarta. Semenjak anak-anak lagu tersebut sering saya bawakan di karaoke untuk sekedar nyanyi atau latihan," ujar Ikaputri kepada awak media, di Jakarta, baru-baru ini.

Sebagaimana diketahui, Ikaputri adalah salah satu dari sedikit solois perempuan Indonesia yang masih eksis bertahan di industri musik, dengan kekuatan karakter dan kualitas vokalnya yang tetap terjaga. Sedangkan Shakira Riuwpassa adalah penyanyi cilik yang beranjak remaja, dengan kemampuan vokal yang diatas rata-rata.

Pengalaman Shakira dalam bernyanyi cukup banyak, di antaranya pernah masuk dalam 4 besar (semi final) The Voice Kids Indonesia musim kedua bersama dengan team Agnes Mo. Itu sebabnya Shakira berharap melalui single AADJ ini kematangannya dalam bernyanyi kian teruji.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Sriyono

Komentar

Komentar
()

Top