Kawal Pemilu Nasional Mondial Polkam Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Otomotif Rona Telko Properti The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis Liputan Khusus
Bulls & Bears

IHSG Masih Akan Tertekan

Foto : ISTIMEWA
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan masih akan cenderung tertekan, karena secara teknikal tertahan pada level support MA5 dengan potensi pulled back resistance dan melakukan pengujian hingga pada MA20. Indikator stochastic juga bergerak jenuh pada area dekat overbought namun Indikator RSI, memberikan signal bearish reversal setelah keluar dari area jenuh beli.

"Diperkirakan IHSG masih akan bergerak mixed cenderung tertekan diakhir pekan pada range pergerakan 6.000-6.057 pada perdagangan Jumat (10/11)," kata analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, Lanjar Nafi dalam risetnya, Kamis (9/11). Pada perdagangan Kamis, IHSG terkena aksi profit taking dengan ditutup turun 6,92 poin atau 0,11 persen di level 6.042,46.

Sektor industri dasar yang turun 1,29 persen memimpin pelemahan dan saham SMGR dan WTON tertekan. Sementara itu sektor infrastruktur menguat 1,31 persen setelah sebelumnya mengalamai pelemahan. Investor mulai melihat pergerakan IHSG yang sudah cukup tinggi dan aksi profit taking di akhir pekan menghantui. Investor asing tercatat net sell 180,99 miliar rupiah.

yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top