Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

IHSG Bergerak Terkonsolidasi

Foto : istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

JAKARTA - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksikan bergerak terkonsolidasi, karena pergerakan IHSG break resistance MA50 dan kembali mencoba bertahan pada level psikologis 6.500 secara teknikal. Indikator mengarah swing berbalik menguat pada middle oscillator dengan potensi mengapai level 6.500 pada perdagangan selanjutnya.

Meskipun demikian tren pergerakan masih bearish dengan indikasi melemah jangka menengah sebelum IHSG berhasil kuat di atas 6.500. "Diprediksikan IHSG akan bergerak terkonsolidasi mencoba tutup di atas level psikologis dengan support resistance 6.467-6.522 pada perdagangan Kamis (18/4)," kata analis PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk, Lanjar Nafi dalam risetnya, Selasa (16/4).

Baca Juga :
Pendataan Subsidi Gas

Saham-saham yang masih dapat dicermati di antaranya SIMP, LSIP, CPIN, JPFA, INTP, ICBP, PTBA, HRUM, WIKA, dan ESSA. Pada perdagangan Selasa, IHSG menguat 0,72 persen atau 46,39 poin ke level 6.481,54 dengan sektor properti dan aneka industri yang menjadi penopang penguatan hingga akhir sesi.

yni/AR-2

Penulis : Yuni Rahmi

Komentar

Komentar
()

Top