Nasional Luar Negeri Ekonomi Daerah Megapolitan Olahraga Rona Genvoice Kupas Splash Wisata Perspektif Edisi Weekend Foto Video Infografis

Hotman Paris Berniat Bantu Biaya Pendidikan Anak ABK Kapal KRI Nanggala-402

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Video viral yang merekam seorang anak laki-laki, Azka mengunci ayahnya di kamar belakangan menyita perhatian banyak pihak.

Diketahui seorang ayah yang dikunci di kamar oleh anaknya adalah Lettu Laut (P) Imam Adi, merupakan salah satu awak Kapal Selam milik TNI Angkatan Laut, KRI Nanggala 402.

Salah satunya Pengacara Hotman Paris Hutapea mengaku siap membantu biaya pendidikan anak usia 2,5 tahun dari Lettu Laut (P) Imam Adi tersebut. Hotman mengaku sedih menyaksikan momen seorang anak laki-laki sedang mengunci seorang Ayahnya.

"Hotman Paris sangat bersedih mendengar kejadian kapal selam KRI Nanggala, musibah kapal selam KRI Nanggala. Tapi Hotman lebih bersedih lagi setelah melihat video viral, di mana seorang anak kecil, anak laki-laki, boy, boy kecil, berusaha mengunci, melarang bapaknya untuk tidak pergi berlayar ke kapal selam tersebut," kata Hotman Paris dikutip dari akun Instagram @hotmanparisofficial.

Hotman Paris meminta agar ada seseorang bisa mempertemukannya dengan keluarga bocah tersebut untuk membiayai pendidikan si anak hingga lulus perguruan tinggi.
Halaman Selanjutnya....


Editor : FBC
Penulis : Aris N

Komentar

Komentar
()

Top