Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Himpitan Masalah Luar Lapangan Red Bull Jelang GP Miami

Foto : Giorgio Viera/AFP

jelang Grand Prix Miami 2024 I Pembalap Red Bull Racing asal Belanda Max Verstappen berjalan di paddock jelang Grand Prix Formula Satu Miami 2024 di Miami International Autodrome di Miami Gardens, Florida, Kamis (2/5).

A   A   A   Pengaturan Font

MIAMI - Juara dunia Max Verstappen dan Red Bull kembali mendominasi Formula 1. Tidak ada ketegangan menjelang Grand Prix Miami yang berlangsung Minggu (5/5). Verstappen telah mengantongi empat kemenangan dari lima balapan musim ini. Dua tahun pertama balapan di Miami, yang diadakan di sekitar Stadion Hard Rock, markas Miami Dolphins NFL, menarik banyak selebriti dunia musik, film, dan olahraga.

Dipuji sebagai bukti bahwa F1 akhirnya berhasil menguasai pasar Amerika Serikat, kehebohan seputar balapan sebagai tempat untuk dilihat masih belum hilang. Laporan media menyatakan bahwa bintang pop Taylor Swift dan pacarnya yang merupakan pesepak bola Amerika, Travis Kelce, berencana menghadiri ajang itu.

Bursa transfer untuk pembalap F1 telah dibuka awal tahun ini. Juara dunia tujuh kali Lewis Hamilton mengumumkan bulan Februari lalu akan beralih ke Ferrari tahun depan. Hal ini tak pelak lagi memicu spekulasi mengenai masa depan Verstappen. Kemungkinan dia akan pindah ke Mercedes setelah masalah internal Red Bull.

Setelah kontroversi panjang mengenai kepala tim Christian Horner, yang dibebaskan dari kesalahan melalui penyelidikan internal atas tuduhan perilaku tidak pantas dari seorang karyawan perempuan, Red Bull dilanda lebih banyak drama di luar balapan pekan ini. Tim mengumumkan bahwa Chief Technical Officer Adrian Newey, yang dianggap sebagai desainer terhebat dalam sejarah F1 akan meninggalkan tim awal tahun depan. Namun akan menjadi kejutan besar jika Red Bull kembali menjadi pemenang di Miami hari Minggu ini.

Rekan setim Verstappen, Sergio Perez asal Meksiko, tidak yakin perhatian tim akan terganggu. "Saya pikir semua orang berkomitmen penuh terhadap tim. Sekali lagi tim menjalani musim yang luar biasa. Masa depan tim terlihat cerah," ujarnya.
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Aloysius Widiyatmaka
Penulis : Benny Mudesta Putra, AFP

Komentar

Komentar
()

Top