Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis

Heboh! Rusia Sambut Hari Kemenangan dari Nazi, Zelensky Sebut Moskow sebagai Iblis Telah Kembali, Ada Apa?

Foto : Istimewa
A   A   A   Pengaturan Font

Rusia akan memperingati kemenangan di Perang Dunia II yang juga Hari Kemenangan Rusia, namun Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky, mengatakan negara itu sebagai Iblis yang telah kembali.

Hari Kemenangan atas Nazi Jerman diperingati Rusia pada 9 Mei.

Pada saat pidato, Zelensky menyinggung invasi Rusia dengan Nazi Jerman. Keterangannya, kegelapan kembali menyelimuti Ukraina sejak Perang Dunia II berakhir beberapa dekade silam.

"Beberapa dekade setelah Perang Dunia II, kegelapan telah kembali ke Ukraina dan telah menjadi hitam dan putih lagi," ujar Zelensky pada sebuah pidato video, yang dikutip dari AFP, Minggu (8/5).

"Iblis telah kembali, dengan seragam yang berbeda, di bawah slogan yang berbeda, tetapi untuk tujuan yang sama," tambah Zelensky.

Pemimpin Ukraina turut menuding Rusia tetapkan "rekonstruksi berdarah Nazisme" di negaranya dengan menggunakan gagasan tindakan, kata-kata, dan simbol-simbol Nazi.

Dirinya menyebutkan pasukan Moskow menyerupai kekejaman Nazi dan memberikan pembenaran atas tindakan kejahatan mereka dengan dalih tujuan suci.

Zelensky juga mengkomparasikan serangan Rusia di pusat perkotaan negaranya dengan serangan di negara-negara Eropa seperti Inggris, Prancis, dan Belanda kala Nazi menyerang.

Keterangannya, serangan yang dialami Ukraina tak berbeda dengan yang dialami kota-kota di Eropa saat zaman Nazi.

Untuk itu, pada akhir Februari, Moskow mengatakan operasinya di Ukraina sebagai "denazifikasi" negara tersebut.

Tidak hanya Ukraina, Rusia sama-sama mengkategorikan tindakan tentara musuh sebagai tindakan Nazi Jerman.

Kemudian, pada sebuah pidato, Presiden Rusia, Vladimir Putin, bersumpah bahwa Rusia akan memenangkan perang di Ukraina sama seperti pada 1945 silam.

Dirinya mengatakan hal tersebut demi untuk memberikan selamat kepada negara-negara bekas Soviet dalam memperingati 77 tahun kekalahan Nazi Jerman.


Editor : Fiter Bagus
Penulis : Zulfikar Ali Husen

Komentar

Komentar
()

Top