Nasional Mondial Ekonomi Megapolitan Olahraga Rona The Alun-Alun Kupas Splash Wisata Perspektif Wawancara Edisi Weekend Foto Video Infografis
Energi Baru Terbarukan

Hasilkan Listrik 8 Kali Lebih Besar

Foto : Mafic Studios, Inc
A   A   A   Pengaturan Font

Teknologi pembangkit tenaga surya dari luar angkasa dikembangkan para ilmuwan dalam beberapa tahun ini.

Teknologi pembangkit tenaga surya dari luar angkasa dikembangkan para ilmuwan dalam beberapa tahun ini. Puncaknya pada Juni 2023, mereka berhasil memancarkan tenaga surya ke Bumi dari luar angkasa untuk pertama kalinya dalam bentuk gelombang mikro.

Proyek Space Solar Power Demonstrator (SSPD-1) berhasil menciptakan prototipe tenaga surya luar angkasa yang menunjukkan memiliki kemampuan memancarkan daya secara nirkabel melalui luar angkasa. Energi yang dihasilkan sukses diarahkan dan terdeteksi ke Bumi untuk pertama kalinya.

Eksperimen tersebut membuktikan kelayakan memanfaatkan pasokan listrik yang hampir tak terbatas dalam bentuk energi matahari dari luar angkasa. Kelebihan dari model ini energi matahari di luar angkasa tidak bergantung pada faktor-faktor seperti siang dan malam, terhalang oleh awan, atau cuaca di Bumi, sehingga selalu tersedia kapan saja.

Selain itu, mesin pemanen berbasis luar angkasa berpotensi menghasilkan listrik delapan kali lebih besar dibandingkan panel surya di lokasi mana pun di permukaan Bumi. Caranya dengan mentransfer daya secara nirkabel dengan perangkat bernamaMicrowave Array for Power-transfer Low-orbit Experiment(MAPLE).

MAPLE berupa serangkaian pemancar daya gelombang mikro yang fleksibel dan ringan. Perangkat ini merupakan salah satu dari tiga instrumen yang dibawa oleh proyek Space Solar Power Demonstrator (SSPD-1).
Halaman Selanjutnya....


Redaktur : Ilham Sudrajat
Penulis : Haryo Brono

Komentar

Komentar
()

Top