Hasil Liga Champions: Manchester City Ditahan Imbang Inter Milan, PSG Menang Tipis Atas Girona
Pemain Manchester City, Kevin de Bruyne mencoba melewati adangan pemain Inter Milan.
Foto: sportingnews.comJAKARTA - Kompetisi Liga Champions musim 2024/25 resmi dimulai, dengan laga-laga putaran pertama sudah berlangsung sejak Selasa (17/9) malam hingga Kamis (19/9) dini hari WIB tadi.
Liga Champions tadi malam menyajikan laga big match yang merupakan ulangan final musim 2022/23 antara Manchester City kontra Inter Milan. Namun, laga tersebut berakhir dengan imbang tanpa gol.
Sementara itu, klub Prancis, Paris Saint-Germain (PSG) hanya mampu menang tipis atas tim debutan asal Spanyol, Girona. Gol PSG dicetak akibat lewat blunder fatal kiper Girona, Paulo Gazzaniga.
Sementara itu, finalis musim lalu Borussia Dortmund mengawali Fase Liga dengan menghajar tuan rumah Club Brugge tiga gol tanpa balas.
Tiga gol kemenangan Dortmund di markas Club Brugge semuanya tercipta di babak kedua, dua di antaranya lewat aksi Jamie Bynoe-Gittens dan satu gol dari penalti Sehrou Guirassy.
Berikut hasil lengkap UCL matchday ke-1:
Selasa, 17 September
Juventus 3-1 PSV
Young Boys 0-3 Aston Villa
Rabu, 18 September
AC Milan 1-3 Liverpool
Bayern Munchen 9-2 Dinamo Zagreb
Real Madrid 3-1 Stuttgart
Sporting Lisbon 2-0 Lille
Bologna 0-0 Shakhtar Donetsk
Sparta Praha 3-0 Salzburg
Kamis, 19 September
Celtic 5-1 Slovan Bratislava
Club Brugge 0-3 Borussia Dortmund
Manchester City 0-0 Inter Milan
PSG 1-0 Girona
Berita Trending
- 1 Selama 2023-2024, ASDP Kumpulkan 1,72 Ton Sampah Plastik
- 2 Kemenperin Desak Produsen Otomotif Tiongkok di Indonesia Tingkatkan Penggunaan Komponen Lokal
- 3 Jepang Siap Dukung Upaya RI Wujudkan Swasembada Energi
- 4 Irena Sebut Transisi Energi Indonesia Tuai Perhatian Khusus
- 5 Perkuat Kolaborasi, PM Jepang Dukung Indonesia untuk Jadi Anggota Penuh OECD
Berita Terkini
- Mayoritas Wilayah NTT Berpotensi Hujan Lebat hingga 17 Januari
- Kapolri Sigit tegaskan komitmen dukung kesetaraan gender
- Guna Jaga Inflasi, BI Komitmen Perkuat Efektivitas Kebijakan Moneter
- Batam Imbau Nelayan Waspada Buaya Lepas di Perairan
- Kepulauan Seribu rencanakan bangun tiga tanggul untuk cegah abrasi